Wednesday, February 15, 2017

Merenda Kasih Kahitna X Birthday Girl

Untuk yang sudah mengikuti blog saya sejak dulu atau sering mendengar siaran saya dari sekian belas tahun lalu, pasti sudah hapal benar siapa band Indonesia favorit saya? Iyaa, Kahitna! Perkenalan pertama saya dengan Kahitna dimulai sejak tahun 1994, saat saya masih duduk di bangku SD.

Adalah papa saya yang saat itu menyenangi lagu "Cerita Cinta', hits single pertama dari Kahitna dan berulang kali memutarnya di radio beliau. Sejak itulah, saya tak pernah ketinggalan mendengarkan semua single dari Kahitna, sampai sekarang.

Buat saya, Kahitna bukan hanya menghasilkan single-single yang easy listening, tapi benar-benar sudah menemani perjalanan hidup selama ini. Benar-benar deh, selalu jadi soundtrack peristiwa apapun yang terjadi di hidup saya hahaha.



Jadi jangan heran, begitu mengetahui Kahitna akan mengadakan konser di Surabaya tanggal 14 Februari lalu, saya langsung mendaftaaaar! Mana pas pula ya dengan ulang tahun saya, jadilah ini hadiah ulang tahun terbaik menurut saya:D

Saya dan suami datang ke venue di Grand City selepas Maghrib untuk mengikuti Meet and Greet. Sebetulnya kami membeli tiket yang ada Meet and Greet-nya ini bukan karena berniat mengikuti acara ini. Tapi, karena memang best spot untuk menonton konser tersebut ada di tiket kelas ini hehe.

Lewat sedikit dari jam 7 malam, personel Kahitna (minus Yovie plus vokalis Yovie and Nuno) hadir dan membuat hangat suasana. Kemudian setelah sesi tanya jawab (FYI, saya bisa menjawab betuuuul lho semua pertanyaan kuisnya;p), kami berfoto bersama.

Jam 8 malam lebih, konser Merenda Kasih Kahitna pun dimulai. Kesan pertama saya? WOW. Lightingnya keren, soundnya oke, dan mendengar iringan orkestra dari Stradiva Orchestra membuat saya sukses merinding. Oke banget, dan ini bukan karena saya fans sejati alias Soulmate-nya Kahitna yaa. Bahkan suami yang biasanya rada riwil setiap melihat konser (karena kebanyakan complain kurang ini-itu) bilang konser Kahitna kali ini perfect!
Sound oke, lighting kece, visual keren! 100 jempol!
Menonton konser Kahitna membuat saya flash back pada hidup saya. Mendengar "Cerita Cinta" yang sebenarnya upbeat dan ceria, saya malah setengah mati menahan air mata mengingat papa yang dulu sering duet sambil teriak-teriak menyanyikan lagu ini dengan saya. Mendengar "Cinta Sudah Lewat" yang seharusnya bikin baper, saya justru geli sendiri. FYI, saya pernah mendengarkan single ini lewat earphone handphone saat sedang kuliah. Kemudian tanpa sadar, bernyanyi dengan penuh perasaan (dan suara full stereo tentunya) di tengah-tengah ratusan mahasiswa lain sampai saya mendapat hukuman hahaha. Mendengar "Cantik", saya teringat masa-masa saat masih sangat aktif drum band di SMP dan jadi senyum-senyum sendiri mengingat kealayan saya jaman dulu LOL. Dan flashback ini terjadi di setiap lagu yang mereka bawakan malam itu! Terbayang tidak sih, saya semacam orang tak waras. Sebentar mau nangis, sebentar malu-malu kucing, sebentar ngakak, sebentar mau nangis lagi hahaha. Asli #Baper!

Saya sangat mengagumi stamina dari semua personel Kahitna. Bayangkan, hampir 3 jam lho bernyanyi dan membawakan suasana dengan asyiknya, bahkan di beberapa single mereka menari dengan koreografi yang kalau saya sih pasti bakal langsung encok jika disuruh meniru:p Padahal, untuk usia sudah tak bisa dibilang muda lagi. Salut sekali, tidak ada dead air sama sekali di panggung, karena ternyata semua personel Kahitna pintar ngebanyol dan membawa suasana. Tak terhitung berapa kali saya dan suami ngakak, baper, ngakak lagi, baper lagi, dan demikian seterusnya saudara-saudara:))

Di konser ini pun Kahitna mengundang Yovie and Nuno serta Yura Yunita sebagai bintang tamu. Sebetulnya sih menurut saya, mengundang bintang tamu ini tak perlu-perlu amat untuk band sekelas Kahitna. Kasarnya, mengundang saya sebagai bintang tamu saja pasti tetap banyaaaak yang membeli tiket konser tersebut:p Walaupun begitu, saya juga ikut berteriak-teriak "DIKTAAAA~~~~AAAA" saat Yovie and Nuno tampil. Suami? Oh untungnya sudah mahfum benar dengan istrinya ini dan hanya bisa melirik nanar hahaha. Makasih ya pak suami!:*

Oh ya, tahu tidak siapa childhood crush saya? Hedi Yunus! Haha, waktu kecil saya suka sekali dengan kang Hedi ini, bahkan sampai menulis surat untuknya. Sewaktu SMP, saat sedang makan malam di satu restoran di Bandung, ternyata meja sebelah keluarga kami adalah meja dimana Hedi Yunus sedang makan malam pula, sendirian. Saya didorong oleh mama papa untuk menghampirinya (karena mama dan papa tau begitu ngefansnya sama sama si akang hahaha), lalu apa yang terjadi? Saya freezing. Diam tanpa berkedip, mematung tanpa bisa bicara sepatah kata pun. Wahahaha, kalau ingat itu, malu luar biasaaaa.

Nah kemarin, setelah mengikuti Meet and Greet, saya melihat persis di sebelah saya ada Dikta, Andri, Yovie. Tanpa fans yang mengelilingi untuk berfoto. Tapi saya tak terpikir sama sekali untuk berfoto bersama sih, hehe. Lalu kemudian, beberapa detik setelahnya, saya hampir mematung kembali saat menyadari...jreeeeng.. kang Hedi ada persis di sebelah saya huahahaha.

Suami yang mengetahui "sejarah" saya dengan kang Hedi mendorong-dorong untuk berfoto bersama. Lihat deh foto candid saya saat menunggu kang Hedi untuk meminta foto bersama LOL. :)))))
Kelihatan senyum malu-malu engga?:p  

Saya langsung mengirimkan foto ini lewat whatsapp ke mama dan sukses di-cieeeeee cieeee-in semalaman hahaha. Kalau papa saya masih ada, pasti beliau pun begitu:')

Senang? Pastinyaaaa. Saya deg-degan menjelang acara dan gagal move on setelahnya haha. Terima kasih ya pak suami, buat the best birthday gift ever! 

Ngomong-ngomong soal ulang tahun, sebetulnya tahun ini saya merayakan ulang tahun di tengah-tengah tubuh yang tidak fit. Mungkin karena terlampau sibuk dan kurang bisa menjaga stamina (kalah euy sama akang-akang Kahitna hiks), droplah saya. Meler melulu ditambah tak bisa tidur setiap malam karena gatal tenggorokan plus ditelpon UGD bolak/i hahaha. Tapi, saya senang sekali membaca semua ucapan yang masuk di social media, yang menelepon atau yang bela-belain mendatangi saya ke kantor untuk mengucapkan selamat:p
Terimakasih PPDS-PPDS yang sempet2nya beliin kue:*



Anyway, mungkin ada yang terlewat saya balas satu persatu di Facebook, Instagram atau Path:D
Thank you for all your birthday greetings. Yes, another year and another number added to my age (But im always 17 at heart😝).
The years have gone by so fast and Allah Swt has blessed me with a wonderful family and friends. Hope you are all doing well and.. happy valentine's day everyone

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...