Sunday, November 15, 2015

Talkshow ASI

Sewaktu masih berada di Eropa, London tepatnya, saya dihubungi salah seorang teman untuk menjadi pembicara di Grand City mengenai ASI. Sebetulnya, saya sendiri agak ragu apakah bisa memenuhi undangan tersebut atau tidak, karena tanggal sekian saya pasti masih sibuk mengurusi acara Pertemuan Ilmiah Tahunan atau PIT dokter anak se-Indonesia.

Last minutes, saya baru bisa mengkonfirmasi kesediaan untuk mengisi acara tersebut. Acaranya diadakan di atrium Grand City Surabaya dan diikuti oleh sekitar 150 orang kader dari berbagai area di Surabaya.


Selain saya, ada juga perwakilan dari PW Aisyah Jawa Timur serta dari Dinas Kesehatan Provinsi. Tak terduga, ternyata pesertanya antusias sekali lho! Padahal saya sudah berpikir sebaliknya. Maklum, acara yang lumayan serius ini diadakan di tengah-tengah pengunjung mal yang hilir mudik, belum lagi suara musik kencang di berbagai toko, susah kan ya untuk fokus. Saya sendiri bahkan merasa kesulitan fokus karena terganggu dengan pemandangan orang-orang yang masuk dan keluar mal.

Eh ternyata dugaan saya salah! Senang sekali deh. Selama 2 jam penuh, semua peserta tetap berada di tempat duduk masing-masing dan dengan semangat mengikuti acara.

Semoga acara ini bisa berguna untuk semuanya ya amin!

No comments:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...