Monday, July 17, 2017

Luka Lebam pada Anak

Beberapa waktu lalu saya mendapat pertanyaan dari Mommies Daily terkait postingan yang sedang viral di social media mengenai pasien anak yang datang dengan luka lebam di area mata. Sudah merah kehitaman, terasa lembut, bengkak dan berwarna hitam. Ibu pasien tadi langsung memberikan Thrombophop begitu anak terbentur. Benarkah ini?
 
Sumber: Google
1.   Ketika anak luka lebam akibat terbentur, apa yang sebenarnya terjadi pada area yang terbentur itu? 
Luka lebam sebenarnya adalah bercak kebiruan atau berwarna ungu yang muncul di kulit saat pembuluh darah kapiler pecah. Darah dari kapiler ini bocor ke jaringan lunak di bawah kulit yang menyebabkan perubahan warna. 

2.     Bagaimana seharusnya pertolongan pertama jika si anak terbentur dan menyebabkan lebam?
Manajemen luka memar atau lebam adalah dengan Rest, Iced, Compression dan Elevation.
Rest--> istirahatkan dan lindungi bagian tubuh yang terluka
Ice-->Dingin dapat mengurangi bengkak dan nyeri. Menggunakan icepack, kompres luka lebam selama 10-20 menit, sehari 3x atau lebih.
Compression--> Kompresi di area yang terluka dapat mengurangi bengkak. Kompresi dapat dilakukan dengan membalut area yang luka mengunakan elastic bandage.
Elevation-->Tinggikan posisi kaki (jika kaki yang terluka) dari tubuh terutama saat duduk atau berbaring agar bengkak dapat diminimalisasi. 
3.     Untuk obat semacam Thrombophop, sebenarnya apa kandungan utama, dan fungsinya?
Thrombophob mengandung bahan aktif heparin sodium, yang merupakan antikoagulan atau pengencer darah. Pemberian bahan ini dapat memecah bekuan darah untuk mempercepat hiangnya memar.
4.     Kalau mau memakai Thrombophop, sebaiknya kapan ya?
Tentu akan sangat tergantung luas luka, di mana daerah lukanya. Sebaiknya konsultasikan terlebih dahulu kepada dokter.
5.     Lalu disarankan kasihnya dalam sehari berapa kali, dan jedanya berapa jam ?
Sama dengan jawaban di atas.
6.     Biasanya luka lebam yang sudah kebiruan, akan hilang dalam berapa lama? Dan batasnya berapa lama, dan harus ke dokter?
Tergantung ya, namun biasanya setelah keunguan, warnanya akan berubah jadi kecoklatan, sebelum sedikit-sedikit memudar. Bisa memakan waktu sampai seminggu. 

No comments:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...